Anggota Koramil Kendal Bina Karakter Siswa-Siswi Baru
KENDAL - Anggota Koramil 01/Kendal Kodim 0715/Kendal melaksanakan kegiatan Pembinaan Karakter kepada Siswa-Siswi baru SMK Ngesti Widi Husada dengan memberikan materi Wawasan Kebangsaan dan latihan PBB dasar bertempat di Stadion Madya Kendal, Rabu (26/7/23).
Kegiatan tersebut di hadiri oleh Kepala Sekolah SMK Ngesti Widi Husada Sri Mulyanti, Kesiswaan SMK Ngesti Widi Husada Deni Soesanti, Guru Pendamping, Babinsa Kelurahan Ngilir Koramil 01/Kendal Sertu Mardanto beserta 2 orang anggota serta 60 Siswa-Siswi baru SMK Ngesti Widi Husada.
Menurut keterangan Babinsa Ngilir Sertu Mardanto mengatakan bahwa, melalui kegiatan tersebut anggota Koramil 01/Kendal memberikan pemahaman tentang rasa cinta tanah air dan semangat bela negara.
"Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) kepada Siswa-Siswi baru SMK Ngesti Widi Husada bertujuan agar murid baru bisa menyesuaikan aturan di sekolah yaitu tentang kedisiplinan, ketertiban dan aturan-aturan yang ada dan merupakan kegiatan awal masuk sekolah untuk pengenalan program, sarana dan prasarana sekolah, cara belajar, penanaman konsep pengenalan diri dan pembinaan awal kultur sekolah", jelasnya.
Lebih lanjut Babinsa Ngilir mengatakan, kegiatan tersebut sebagai bagian dari tugas Pembinaan Teritorial (Binter) kepada warga yang berada di wilayah binaan.
"Kegiatan tersebut bertujuan untuk membentuk karakter dan menanamkan rasa cinta tanah air sejak dini kepada para Siswa-Siswi baru SMK Ngesti Widi Husada", pungkas Sertu Mardanto.
0 Komentar:
Posting Komentar
<< Beranda