Anggota Koramil Kendal Bersama Pramuka Dan Masyarakat Bersihkan Sampah Di Sungai
Kendal – Aksi nyata peduli lingkungan sungai, Anggota Koramil 01/Kota Kendal Kodim 0715/Kendal melaksanakan kegiatan karya bakti bersama anggota Pramuka cabang Kendal dan masyarakat di sungai Kendal wilayah Kelurahan Kebondalem dan Kelurahan Kali Buntu Wetan Kecamatan Kendal Kabupaten Kendal. Senin (09/01/23).
Danramil
01/Kota Kendal Kapten Inf Widodo Hendrardjo mengatakan bahwa kegiatan
karya bakti ini selain membersihkan sampah sungai juga memberikan
edukasi kepada masyarakat agar tidak buang sampah di sungai, sehingga
menjaga lingkungan yang bersih serta terhindar dari bencana banjir.
“Kondisi
sungai selama ini telah mengalami pendangkalan atau sedimentasi dan
tentunya menjadi salah satu penyebab terjadinya banjir beberapa waktu
yang lalu serta budaya masyarakat yang masih sering buang sampah di
sungai”, ujar Kapten Inf Widodo.
Di
tambahkan Ahmadi salah satu warga Kelurahan Kebondalem mengungkapkan
rasa terima kasih kepada TNI khususnya Kodim 0715/Kendal dan Pramuka
Kecamatan Kendal yang telah menggelar kegiatan karya bakti peduli
lingkungan di sungai Kendal.
“Beberapa waktu yang lalu di Kelurahan
kami kebanjiran, luberan air sungai Kendal sampai masuk ke rumah warga,
sekarang ini sungai sudah dangkal dan semoga dengan aksi nyata karya
bakti Peduli Sungai dari TNI dan Pramuka ini bisa menjadi contoh bagi
masyarakat untuk selalu peduli menjaga dan memelihara lingkungan
sekitarnya”, pungkas Ahmadi. (HuntPendim0715)
0 Komentar:
Posting Komentar
<< Beranda