Kamis, 29 April 2021

Babinsa terus lakukan Operasi Penegakan Disiplin Prokes

 

KENDAL – Babinsa  Koramil 05/Cepiring Kodim 0715/Kendal bersama satgas  PPKM  mikro serta instansi terkait tak henti hentinya melakukan operasi penegakan disiplin Protokol kesehatan Covid-19 seperti yang di lakukan di Pasar trowong Desa Kaliayu Kecamatan Cepiring, Kamis (29/04/21).

Operasi penegakan  disiplin  yang dilakukan Babinsa Koramil 05/Cepiring  bersama  berbagai instansi  terkait digelar dalam rangka PPKM Mikro untuk  mewujudkan masyarakat agar betul betul sadar pentingnya  mematuhi protocol kesehasan  guna memutus penyebaran  Covid-19 diwilayah binaannya.

Dalam Pelaksanaannya petugas masih mendapati Masyarakat maupun penguna jalan raya yang masih belum mematuhi anjuran pemerintah untuk mematuhi protokol kesehatan terutama tentang penggunaan masker saat bepergian dan diluar rumah.

Sertu Muhtar selaku babinsa  mengatakan, dalam memutus rantai penyebaran Covid-19 kami bersama instansi terkait tidak pernah henti-hentinya menghimbau dan menerapkan penegakkan disiplin protokol kesehatan terutama tentang penggunaan masker disaat beraktivitas dimanapun.”ucapnya

“Mari kita dukung Pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan cara meningkatkan kesadaran dari diri sendiri  untuk  menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak. Ini merupakan   salah satu cara mencegah untuk penyebarannya, ”Tegas Sertu Muhtar. (Pendim0715).

 

0 Komentar:

Posting Komentar

<< Beranda