Jumat, 27 Maret 2020

Babinsa Karangmulyo Bersama Bhabinkamtibmas, Bantu Warga Semprotkan Disinfektan


KENDAL,PEGANDON - Antisipasi penyebaran epidemic virus Corona di wilayah binaanya, Babinsa Karangmulyo Koramil 0715-03/Pegandon Serda Nanang C. dan babinkamtibmas Polsek Pegandon bersama Pemdes  setempat laksanakan  penyemprotan Disinfektan di tampat tempat Ibadah  dan tempat umum atau keramaian di desa tersebut, jumat (27/03).


Serda Nanang menuturkan, langkah tersebut di laksanakan karena penyebaran wabah virus Corona sifatnya epidemic, yang artinya penyebaranya sangat mudah dan Cepat serta susah di deteksi. "Penyemprotan di laksanakan di bebrapa titik fasilitas umum desa yang menjadi titik berkumpul bagi warga, di antaranya kantor balai desa dan tempat ibadah" tuturnya.


Serda nanang menambahkan bahwa pihak pemdes dan  aparat kewilayahan dari koramil dan polsek sudah menghimbau untuk menerapkan anjuran pemerintah tentang social distancing dengan tidak berkumpul kumpul dalam jumlah yang besar. " selain penyemprotan disinfektan, kami menghimbau kepada masyarakat untuk menerapkan pola hidup bersih dan sehat dengan rajin mencuci tangan menggunakan sabun atau antiseptik berbahan dasar alcohol" himbaunya.


(pendimkendal/bazo)


0 Komentar:

Posting Komentar

<< Beranda