Babinsa Koramil Sukorejo Hadiri Musrenbang Desa Binaanya
KENDAL - Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (Musrenbangdes) di wilayah desa Trimulyo Kec.Sukorejo mulai dilaksanakan hari kemarin (senin,13/01) di balai desa Trimulyo dalam rangka mensukseskan pelaksanaan program kerja Desa TA. 2020
Kegiatan Musrenbangdes yang dihadiri oleh Camat Sukorejo Mansur SE , Babinsa Koramil 07/Sukorejo Kopda Arman Bahar, bhabinkamtibmas polsek sukorejo, Ketua BPD Desa Trimulyo,, Tokoh masyarakat, Perwakilan ibu-ibu PKK, seluruh Ketua RW sampai RT se-Desa Trimulyo serta segenap pengurus karang taruna Desa tersebut.
Menurut camat Sukorejo Mansur SE, Musrenbangdes adalah forum perencanaan (program) yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa, bekerja sama dengan warga dan para pemangku kepentingan lainnya untuk membangun kesepahaman tentang kepentingan dan kemajuan Desa.
Dia juga menambahkan bahwa Musrenbang mutlak dilaksanakan sebelum dana desa turun, karena itu akan menjadi acuan atau dasar pelaksanaan pembangunan desa di tahun anggaran baru.
"jadi harapan dari kecamatan dana yang nantinya turun dapat terserap dengan baik dan tepat sasaran dengan banyak kemanfaatan bagi kemajuan desa desa di wilayah kecamatan Sukorejo", ungkap Mansur.
(pendimkendal/bazo)
0 Komentar:
Posting Komentar
<< Beranda