Jumat, 28 September 2018

Babinsa Jeruk Giling Lakukan Gotong Royong Bangun Rumah Warga


Anggota Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 11/Kaliwungu, Kodim 0715/Kendal Kopka Mulyana bersama warga RT 02/RW 01 bahu – membahu melaksanakan kegiatan gotong royong mendirikan rumah milik Syaifudin di Desa Jeruk Giling, Kecamatan Kaliwungu Selatan Kabupaten Kendal (27/9/2018).


Kopka Mulyana, Babinsa Koramil 11/Kaliwungu berbaur dengan warga RT 02/RW 01 membantu pelaksanaan pembangunan rumah saudara Syaifudin, warga setempat juga terlihat antusias dan bersemangat dengan keterlibatan Babinsa dalam pembuatan rumah tersebut. Gotong Royong dalam setiap pembangunan rumah warga memang masih membudaya di wilayah desa Jeruk Giling. Bahkan dalam segala hal yang berhubungan dengan sosial kemasyarakatan, warga tidak segan-segan turun tangan secara bersama-sama demi kepentingan bersama.


Kegotong royongan warga Jeruk Giling menunjukkan bahwa di era modern seperti sekarang ini rasa kebersamaan masyarakat masih terjaga dengan baik sebagai wujud dari nilai-nilai persatuan dan kesatuan.


Kopka Mulyana mengatakan, "Apa yang saya lakukan bersama warga adalah bentuk dari kepedulian terhadap sesama dan merupakan perwujudan dari kemanunggalan TNI – Rakyat dalam membantu mengatasi kesulitan rakyat serta memelihara kelestarian nilai-nilai kegotong royongan di tengah-tengah masyarakat."katanya.


Sementara itu Syaifudin pemilik rumah mengucapkan, banyak – banyak terimakasih pada Babinsa desanya atas bantuan dan peran sertanya dalam pembangunan rumahnya,"Terima kasih bapak pembina desa sudah membantu kami dalam mengerjakan pendirian rumah saya".


"kehadiran pak tentara di tengah tengah kami dapat menambah semangat kami serta warga sekitar untuk bergotong royong, sekali lagi saya ucapkan terima kasih",Kata Syaifudin.


Di tempat lain Danramil 11/Kaliwungu, Kapten. Inf. Widodo Hendrarjo menjelaskan, bahwa dirinya selalu menekankan kepada para Babinsa di Koramil 11/Kaliwungu agar selalu peka terhadap wilayah binaannya serta senantiasa membantu masyarakat dilingkungannya sebagai wujud nyata peran TNI untuk membantu pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.



Sumber : medianasional.id

Kamis, 27 September 2018

Dandim 0715 Kendal Duduk satu meja bersama Kapolda Jateng dan Kasdam IV/Dip.


Kendal,Dandim 0715 Kendal (Letkol Czi Hendro Edi Busono ) duduk satu meja bersama menyambut Kapolda Jateng dan Kasdam IV/ Diponegoro di ruang paringgitan Kabupaten Kendal di dampingi Kapolres,Bupati dan Wakil Bupati Kendal.  Menjelang acara pemberian arahan dan  pengecekan apel tiga pilar di pendopo Kabupaten Kendal, Rabo (26/09/2018) sore,

Kapolda Jateng beserta rombongan tiba di Kendal sekitar pukul jam 14.00 mengunakan Helikopter mendarat di Stadion madya Kendal kemudian di jemput serta di kawal menuju kantor Kabupaten Kendal,  Tidak terdengar apa yang diperbincangkan. Namun, dari balik bilik merah yang membatasi meja tersebut terlihat sangat serius dan berhati – hati sekali namun sesekali  juga terlihat senyum akrab yang terjalin di seputaran meja tersebut.

Dalam pemberian arahan Kapolda dan Kasdam IV /Dip menegaskan untuk mendeteksi dini serta menciptakan keamanan wilayah yang di mulai dari wilayah terkecil yaitu desa yang menjadi area binaan Babinsa,Babinkantibmas serta Lurah/Kepala Desa. .

Apel Tiga Pilar Untuk Pileg-Pilpres 2019 Yang Aman, Damai Dan Sejuk Di Kendal


 

Kendal ~ Sebanyak 900 lebih Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Lurah/Kades se-Kabupaten Kendal, Rabu (26/9),  berkumpul di Pendopo Kabupaten mengikuti Apel Tiga Pilar dalam rangka mewujudkan Pileg-Pilpres 2019 yang aman, damai dan sejuk di wilayah Kabupaten Kendal. Apel Tiga Pilar bersama Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Drs. Condro Kirono, MM. M.Hum dan Kasdam IV Diponegoro Brigjen TNI Bakti Agus Fadjari mewakili Pangdam IV Diponegoro, juga dihadiri Bupati Kendal dr. Mirna Annisa, M.Si dan jajaran Forkopimda Kabupaten Kendal serta Forkopimcam se-Kabupaten Kendal. Apel diawali dengan pengucapan Ikrar Netralitas TNI, Polri dan Lurah/Kades pada Pemilu 2019 nanti.


Dihadapan peserta apel, Kapolda  Jateng mengatakan 3 Pilar yaitu Babinsa, Bhabinkamtimas dan Lurah/Kades harus solid kompak dan bersaudara untuk bersinergi saling bekerja sama. Ketiganya adalah ujung tombak di Desa/kelurahan dalam melaksanakan berbagai kegiatan baik pembangunan masyarakat bidang kependudukan,sosial, keamanan dan lain-lain. Oleh karena itu, ketiga unsur tersebut harus solid merapatkan barisan dengan  bersinergi sesuai tupoksi masing-masing. Dalam menghadapi persoalan hendaknya lebih tajam dan peka sehingga mampu menangkal dan mengatasi berbagai gangguan. 


Beliau berpesan, suasana kondusif yang telah tercipta mulai dari desa/kelurahan hendaknya dipelihara hingga selesainya pemilu 2019 nanti. Upaya-upaya untuk memecah-belah harus diwaspadai termasuk ujaran kebencian maupun berita-berita hoak di media sosial dengan tetap menjaga kondusifitas wilayah masing-masing. Konflik sekecil apapun harus ditangani. Jangan berlepas tangan tetapi harus bisa dikelola dan diselesaikan dengan baik. Perbedaan pasti ada namun jangan diperbesar tetapi harus diperkecil bahkan dicari persamaannya sehingga ditemukan solusi. Tetaplah eksis, dan melayani masyarakat dengan pelayanan yang baik sehingga mampu merebut simpati masyarakat.


Sementara itu, Kodam IV Diponegoro yang diwakili Kasdam IV Brigjen TNI Bakti Agus Fadjari senada dengan Kapolda Jateng, juga menekankan pentingnya soliditas, kekompakan dan persaudaraan dari 3 pilar tersebut dalam menjalankan tugas masing-masing. Hal itu perlu ditekankan karena ketiganya memiliki posisi strategis dalam pembangunan daerah. Dikatakan, 3 pilar tersebut yang mampu menjawab berbagai masalah di tingkat paling bawah dan membantu masyarakat dalam menciptakan kondisi yang diidamkan oleh masyarakat di daerah.


Oleh karena itu, Kasdam mengharapkan agar kegiatan apel 3 pilar hendaknya dapat ditindak-lanjuti di wilayah masing-masing secara periodik. Apel 3 pilar dapat dilakukan di tingkat kecamatan atau bahkan di desa/kelurahan sehingga mampu memberi solusi dan menyelesaikan masalah di wilayah masing-masing. Ketiga pilar harus  mampu menyuarakan situasi yang aman, damai, tenteram dan sejuk bagi masyarakat. Demikian pula partai politik hendaknya mendukung upaya 3 pilar tersebut dalam menciptakan suasana yang kondusif.


Sebagai penutup, di akhir apel,  sebanyak 14 partai politik yang turut hadir di pendopo membacakan deklarasi berisi 4 Janji Peserta Pemilu 2019. Empat janji tersebut yaitu melaksanakan kampanye yang aman, tertib, damai, non sara dan politik uang. Melaksanakan Pilpres dan Pileg tanpa Hoak, politisasi sara dan politik uang. Menciptakan iklim politik yang aman damai dan sejuk. Serta  Melaksanakan pemilu berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku.



Sumber : kendalkab.go.id

Kapolda dan Kasdam Pimpin Apel Tiga Pilar


KENDAL - Pelaksanaan Apel Tiga Pilar di Kabupaten Kendal digelar di Pendopo Pemkab, Rabu (26/9) siang. Apel dipimpin langsung Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Condro Kirono dan Kasdam IV/Diponegoro Brigjen TNI Bakti Agus Fajari. Kegiatan itu diikuti unsur tiga pilar, Kepala Desa (Kades), Lurah, Babinkamtibmas dan Babinsa se Kabupaten Kendal. Kegiatan juga diikuti Parpol peserta Pemilu. Tujuanya  untuk mewujudkan Pileg-Pilpres 2019, Aman, Damai dan Kondusif. Hadir Bupati Kendal Mirna Annisa dan Wakil Bupati Kendal Masrur Masykur.


Dalam kesempatan itu, Kapolda  Irjen Pol Condro Kirono, menyampaikan,  bahwa saat ini sudah masuk tahapan kampanye atau pesta demokrasi Pemilu 2019. Mengawali kampanye sebelumnya sudah dilaksanakan pada tanggal 23 September oleh partai politik (Parpol) dan calon legislatif (Caleg) sudah mendeklarasikan Pemilu  damai dan menyejukkan. "Kita punya modal dasar pada saat melaksanakan Pilkada 2018, Pilkada Bupati, Walikota, dan Gubernur yang berjalan dengan aman dan kondusif. Sehingga Jawa Tengah menjadi salah satu provinsi yang  paling aman dalam penyelenggaraan Pilkada 2018. Suasana modal dasar yang baik ini kita pelihara sampai nanti selesainya pemilu 2019," katanya.


Kapolda Irjen Pol Condro Kirono meminta kepada unsur tiga pilar untuk mewaspadai kampanye-kampanye yang berupaya untuk memecah belah bangsa. Seperti ujaran-ujaran kebencian, berita-berita hoax. Karena kampanyenya tujuh bulan yang bakalan ramai terjadi bukan berada di ruang publik riil akan tetapi di ruang publik dunia maya. "Selama tujuh bulan ini jadi yang ramai di ruang publik dunia maya, media sosial (Medsos). Mari kita jaga. Cara menjaganya bagaimana? Kita kecilkan penyebab konflik itu. Kecilkan reduksi perbedaan-perbedaanya yang terjadi. Pesan saya jangan mudah angkat tangan atau menyerah. Pasti setiap masalah akan ada jalan keluarnya," terangnya.


Kapolda Irjen Pol Condro Kirono juga meminta kepada tiga unsur tiga pilar itu bisa merebut simpati masyarakat dan melayaninya. Dengan dipercayai TNI, polri pemerintah desa samnpai pusat organisasi tiga pilar ini akan tetap dapat bertahan dan eksis. "Kalau sudah tidak dipercayai masyarakat, padahal kita ini negara demokrasi. Kedaulatan, kekuasaan ditangan rakyat. Ayo terus kita mengabdi dan melayani masyarakat," pungkasnya.


Sementara itu, Kasdam IV/Diponegoro Brigjen TNI Bakti Agus Fajari, mengatakan, unsur tiga pilar, kades, lurah, Babinkamtibmas, dan Babinsa.  harus solid, kompak dan bersaudara.  Apel tiga pilar ini merupakan ide cemerlang dari Kapolda Jateng. Bahwasanya Kades, Lurah, Banbinkamtibmas dan Babinsa berada pada posisi yang strategis. Posisi yang sangat strategis dan sangat diperlukan untuk melangsungkan pembangunan di daerah. Baik dibidang idiologi, politik, ekonomi, sosial budaya, dan perekonomian, serta pertahanan dan keamananan yang semua berasal dari wilayah desa dan keluarahan.  "Jadi pada posisi yang strategis inilah Polda dan Kodam akan selalu berupaya bersaama-sama dengan pemerintah daerah menguatkan soliditas, kekompakan dan kerjasama sehingga keberadaan tiga pilar bisa menjawab permasalahan di wilayah membantu masyarakat menjadikan kondisi masyarakat seperti yang diidam-idamkan," katanya.


Kasdam Brigjen TNI Bakti Agus Fajari, menjabarkan makna solid. Bahwa unsur tiga pilar tidak tergoyahkan dari tujuan keberadaan di desa/kelurahan. Tujuan utama adalah untuk kepentingan masyarakat umum. Jangan  mudah digiring-giring, dibelokkan untuk kepentingan-kepentingan yang lain. Selalu berfokus pada kepentingan masyarakat. Solid disini, kompak seiring sejalan kades, lurah Babinkamtimbas, Babinsa untuk menyelesaikan persoalan-persoalan di wilayah. "Sinergis. Memang fungsinya berbeda,  kades, lurah pada fungsi pembangunan perekonomian dan pemerintahan. Adapun Babinkamtibmas pada kemananan ketertiban masyarakat, dan Babinsa pada  fungsi pertahanan dan keamanan negara. Sinergis dalam pelaksanaan tugas di wilayah meskipun fungsinya berbeda tetapi saling mendukung antar fungsi hasil yang akan dicapai akan optimal," tukasnya. (nur)

 

Sumber : Radar Pekalongan (27/4)

Rabu, 26 September 2018

Kunker Danrem 073/Makutarama ke Kodim Kendal


 

Kendal (25/9), Komandan Korem 073/Makutarama Kolonel Arm Moch. Erwansjah, S.IP., M.Hum beserta rombongan melaksanakan Kunjungan Kerja di Kodim 0715/Kendal. Kedatangan Danrem 073/Makutarama disambut oleh Dandim 0715/Kendal, Kasdim dan para Perwira serta Forkompinda.


Dalam pengarahanya Danrem 073/Makutarama mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Komandan Kodim 0715/Kendal beserta seluruh anggotanya yang mana telah bekerja dengan baik dan penuh tanggung jawab dalam menjalankan tugas.  


Kesempatan tersebut juga dimanfaatkan Danrem untuk memperkenalkan diri selaku Komandan Korem 073/Makutarama yang baru. Dengan memperkenalkan diri diharapkan seluruh anggota menjadi kenal dan bisa saling menyapa apabila suatu saat bertemu.


Dalam pengarahannya, Komandan Korem mengingatkan tentang netralitas TNI dalam pelaksanaan pemilu serentak yang akan dilaksanakan tahun 2019. "Masa Pilkada, Pileg, Maupun Pilpres di tahun 2019 agar berhati-hati dan harus bersifat netral. Peranan TNI dalam pemilu harus Netral walaupun calon tersebut dari kalangan artis terkenal maupun mantan dari anggota TNI, tidak boleh membantu dalam bentuk apapun terhadap calon-calon dalam Pemilu." Jelasnya.    


"Babinsa harus bisa bekerja sesuai bidangnya masing-masing selalu kordinasi dengan wilayah yang menjadi tanggung jawab. Harus profesional dalam menjalankan tugas di wilayah dan tetap jaga kesehatan fisik dengan tetap melaksanakan olahraga secara rutin." Tambahnya.


Usai memberikan pengarahan, Komandan Korem beramah tamah dengan para anggota Forum Komunikasi Pimpinan daerah Kabupaten Kendal diantaranya membahas rencana kunjungan panglima Kodam IV/Diponegoro dan Kapolda Jawa Tengah yang rencananya akan melaksanakan kunjungan pada hari Rabu (26/9/2018) di Pendopo Agung Pemkab Kendal.

BUPATI KENDAL HADIRI KUJUNGAN KERJA DANREM MAKUTARAMA DI KODIM 0715 KENDAL


KENDAL - Bupati Kendal dr. Mirna Anissa, M.Si didampingi para anggota Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kabupaten Kendal yakni Kapolres AKBP Adi Wijaya, SIK, Kajari, Wakil Bupati Drs. Masrur Masykur dan Ketua Pengadilan Negeri Kendal menghadiri Kunjungan Kerja Komandan Korem 073 / Makutarama Salatiga Kolonel Arm Moch. Erwansjah, S. IP., M.Hum di Markas Kodim 0715 Kendal.

Dalam pengarahanya Danrem 073/Makutarama mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi tingginya yang telah bekerja dengan baik dan rasa penuh tanggung jawab kepada Dandim dan seluruh anggota.

Usai memberikan pengarahan, Danrem beramah tamah dengan para anggota Forum Komunikasi Pimpinan daerah Kabupaten Kendal diantaranya membahas rencana kunjungan Komandan Kodam IV Diponegoro dan Kapolda Jawa Tengah Rabu (26/9/2018) di Pendopo Agung Pemkab Kendal. (Kominfo / heDJ )


Sumber : kendalkab.go.id

Senin, 24 September 2018

Kendal Expo 2018 Resmi Ditutup Wakil Bupati Kendal


Kendal ~  Setelah berlangsung selama 7 hari sejak 15 September,  di hari terakhir Jum'at malam, 21/9, Wakil Bupati Kendal Masrur Masykur dengan didampingi anggota Forkopinda diantaranya Kepala Staf Kodim 0715/Kendal Mayor Inf Tri Santoso Marsudi S.pd resmi menutup Kendal Expo. Penutupan event promosi, sosialisasi dan hiburan tersebut ditandai dengan penyalaan kembang api dan penyerahan hadiah kepada para juara lomba oleh wakil Bupati dan Sekda Kendal. 

RSUD Dr. Soewondo Kendal berhasil meraih juara umum Lomba Stand Kendal Expo 2018. Selengkapnya  untuk juara lomba stand OPD juara 1,2 dan 3 masing masing diraih DPUPR, Dinas Pertanian dan Ketahanan pangan, dan stand kecamatan Boja. Untuk juara stand non OPD diraih oleh PDAM, SMKNU dan Bank Jateng. Sedangkan juara 1, 2 dan 3 kategori penjaga/pramu stand OPD diraih oleh Dispendukcapil, Dinas Sosial dan Dinas Kesehatan. Kategori non OPD masing masing diraih RS.Baitul Hikmah, Bank BRI dan Naveena Skin.

Wakil Bupati saat membacakan sambutan Bupati Kendal dr Mirna Annisa MSi menyampaikan rasa terima kasih atas peran serta seluruh jajaran OPD, Fihak Swasta dan seluruh masyarakat yang telah turut mensukseskan event tahunan tersebut. Selain beberapa koreksi dan catatan untuk pengembangan ke depan, wakili Bupati berharap banyak masukan dari para pihak untuk peningkatan yang lebih baik. Diharapkan dengan adanya evaluasi akan lebih mampu mendorong tingkat pertumbuhan perekonomian di kabupaten Kendal.

Event Kendal Expo tahun 2018 ini lebih banyak melibatkan peran serta pelaku usaha mikro kecil dan menengah . Semua stand OPD Kab Kendal menggandeng kelompok kelompok usaha binaan OPD masing masing yang mengangkat produk produk unggulan di masyarakat. Sementara itu, Sekda Kendal Moh Toha ST, M.Si. dalam laporan penutupan kendal Expo menjelaskan transaksi jual beli masyarakat pada penyelenggaraan Kegiatan Kendal Expo 2018 selama 7 hari tercatat sebanyak Rp.1,5 Miliyar. 



Sumber : kendalkab.go.id

Jumat, 21 September 2018

Polres Kendal olahraga Bersama TNI

                                        


Satlantas Polres Kendal  mengelar olahraga bersama Polisi, TNI dan ASN dalam rangka peringati hari jadi Polantas ke 63 di Mapolres Kendal, Jumat (21/9/2018) pagi.

Olahraga bersama mulai dengan kegiatan Senam Aerobik yang di pandu oleh tiga Instruktur yang di ikuti seluruh peserta baik  personil Polres , Kodim 0715 Kendal serta ASN yang diundang Polres Kendal..

Selain senam bersama , kegiatan olahraga juga diisi dengan Pemotongan Tumpeng Oleh Kapolres Kendal yang di berikan kepada anggota satlantas termuda,dan sosialisasi informatif. Kegiatan olahraga bersama diikuti langsung sejumlah pejabat Polres Kendal, Dandim 0715 Kendal ( Letkol Czi Hendro Edi Busono ), Kapala BRI cabang Kendal serta Kepala Dinas Kesehatan Kendal serta perwakilian Bupati Kendal.

Kegiatan juga di meriahkan dengan hiburan oleh anggota polres Kendal yang menampilkan senam gemufamire serta demonstrasi PBB(baris- berbaris) dari SMAN 1 Kendal diselinggi undian Doorprize yang di sediakan.


Kamis, 20 September 2018

Mewujudkan Keamanan Dalam Negeri yang Kondusif

                                         


Dalam rangka kesiapan rangkaian pengamanan penyelenggaraan Pemilu tahun 2019. Polres Kendal melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata Candi 2018. Bertempat di halaman Mapolres yang dilangsungkan pagi , dengan pimpinan apel Kapolres Kendal Rabu (19/09/18).

Sementara di kursi undangan, nampak hadir Bupati Kendal, Dandim 0715/Kendal Letkol Czi Hendro Edi Busono, jajaran Forkopimda, Ketua KPU dan Bawaslu Kendal, Ketua Parpol, tokoh agama dan masyarakat, para pejabat utama Polres Blora dan tamu undangan lainnya.

Sedangkan sebagai peserta upacara adalah Kodim 0715, Polres dan Polsek jajaran, KPU, Bawaslu , Satpol PP,serta Senkom.

Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian dalam amanatnya dibacakan Kapolres Kendal selaku pemimpin apel gelar pasukan operasi kepolisian terpusat Mantap Brata 2018, di era demokrasi bertumpu pada upaya untuk meraih kepercayaan publik atau rakyat selaku pemegang kekuasaan tertinggi di negara,apel kali ini tidak luput dari upaya yang di lakukan dalam bentuk sinergitas agar tercapainya keamanan dalam negeri yang kondusif.

Rabu, 19 September 2018

Peringati Hari Sampah Sedunia, Kabupaten Kendal Adakan Apel dan Bersih-Bersih di Pantai Ngebum



Kendal – Akhir pekan kemarin di Pantai Ngebum Desa Mororejo Kecamatan Kaliwungu Kabupaten Kendal digelar Apel Pemungutan Sampah dalam rangka memperingati Hari Sampah Sedunia. Apel ini dihadiri oleh Kabag Lingkungan Hidup Kabupaten Kendal Sri Purwanti, Camat Kaliwungu Dwi Cahyo S, Kapolsek Kaliwungu Polres Kendal AKP Akhwan, serta diikuti personel Polsek Kaliwungu, Koramil Weleri, Kasi Trantib, dan Kepala Desa Sekecamatan Kendal.

Dalam sambutannya Kabag LH Sri Purwanti mengatakan permasalahan sampah harus segera ditangani. Sebagai manusia semua harus peduli dengan sampah, karena tiap tahun sampah semakin meningkat. Untuk di Kendal sendiri lokasi untuk menampung sampah hanya ada 2 tempat yaitu di Desa Pagergunung Kecamatan Pageruyung dan Desa Darupono Kecamatan Kaliwungu selatan yang luasnya hanya sekitar 1.5 ha.

"Sekarang yang kami prihatin yaitu karena semua yang di gunakan atau yang di pakai serba praktis, misal minum sekarang dengan aqua yang tempatnya bahan plastik dan dinas lingkungan hidup tidak mungkin bisa mengatasi sampah se Kabupaten Kendal", kata Sri.

Selain itu Kabag LH juga menghimbau agar Kendal jangan sampai menjadi gudang sampah dan peduli dengan sampah. Usai pelaksanaan apel, peserta yang mencapai kurang lebih 100 orang bersama-sama membersihkan sampah-sampah yang ada dipantai untuk mengurangi pencemaran lingkungan karena sampah.


Sumber : http://tribratanews.kendal.jateng.polri.go.id

Giliran Jajaran Forkopimda Olahraga Senam Goyang Kendal



Kendal ~ Menyusul ribuan Jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kendal yang lebih dahulu rame rame melakukan Senam Goyang Kendal secara massal, pada Jum'at sebelumnya di Alun alun Kendal.

Kini giliran Jajaran Forkopimda Kabupaten Kendal, (14/9), juga melakukan kegiatan yang sama. Wakil Bupati Kendal, Sekda Kendal, Komandan Kodim 0715 Kendal dan jajaran pimpinan lainnya melakukan olahraga Senam Goyang Kendal diiringi lagu Asli Kendal ciptaan Bupati Mirna Annisa.

Olahraga senam Goyang Kendal yang diadakan setelah selesai mengikuti upacara peringatan Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) itu, memang baru pertama kali diikuti. Namun meskipun gerakan  kurang kompak, para pimpinan daerah di Kabupaten Kendal tersebut tidak kalah semangat dibandingkan dengan para peserta senam yang lain.

Lagu Asli Kendal yang berirama rancak menciptakan suasana yang energik dan bersemangat. Gerakan senam yang cepat, membuat butiran butiran keringat keluar membasahi kaos. Mereka nampak fresh segar setelah melakukan senam bersama.

Wakil Bupati Masrur Masykur saat menyampaikan harapan Menteri Pemuda dan Olahraga RI meminta agar masyarakat makin mencintai olahraga dan menjadikan olahraga sebagai gaya hidup.

Nah, bagi lembaga,  organisasi atau kelompok masyarakat yang belum mengisi hari hari nya dengan olah raga, senam Goyang Kendal dengan iringan lagu Asli Kendal mungkin bisa menjadi sarana yang tepat untuk memulai mencintai olahraga khususnya olahraga senam. Salam olahraga.... yuuuk !


Pemukulan Gong dan Penyalaan Kembang Api Menandai Pembukaan Kendal Expo


 

Kesenian modern tari Karnival bertema Sumpah Amukti Palapa yang menampilkan tokoh besar kerajaan Majapahit Sang Mahapatih Gajah Mada, menjadi menu sajian pembuka acara Pembukaan Kendal Expo 2018. Berlanjut dengan tampilan tarian Kendal Beribadat dan sajian lain yang turut memeriahkan gelaran event malam itu. Komandan Kodim 0715/Kendal Letkol Czi Hendro Edi Busono dengan didampingi Ketua Persit KCK Cabang XXXVI Kodim Kendal turut hadir dalam pelaksanaan kegiatan yang diselenggarakan  di Halaman Stadion Utama Kebondalem Kendal.

Bupati Kendal dr. Mirna Annisa, M.Si. yang didampingi oleh Jajaran Forkopimda Kendal melakukan Pemukulan Gong sebanyak 3 kali sebagai tanda dimulainya Kendal Expo 2018. Langit di atas Stadion Utama Kebondalem Kendal, Sabtu malam itu, (15/9), sesaat kemudian, menyala penuh dengan aneka warna cahaya yang terburai. Sesi penyalaan Kembang Api ke udara ini disambut oleh warga para pengunjung Kendal Expo dengan antusias dan penuh suka cita.

Bupati Mirna Annisa dalam sambutannya meminta warga masyarakat agar memberikan masukan tentang penyelenggaraan Kendal Expo tahun 2018 ini. Dengan masukan dari masyarakat diharapkan pelaksanaan Event tersebut tahun depan akan semakin lebih bagus. Dikatakan, pelaksanaan Kendal Expo tahun ini berbeda dengan tahun lalu yang berisi tugas fungsi dan program-program OPD. Namun, Kendal Expo tahun  2018  lebih menampilkan produk atau hasil-hasil kegiatan para binaan OPD.

Sementara itu Sekda Kendal Moh Toha menjelaskan, Event Kendal Expo tahun 2018 bertema Kendal Smart Investment. Hal itu sesuai dengan program Smart City yang tengah dijalankan Kabupaten Kendal bersama 100 kabupaten/kota se-Indonesia. Kendal Expo diikuti 168 stand terdiri stand produk-produk unggulan daerah, pusat pelayanan informasi dan ajang hiburan bagi warga serta pelayanan secara on line. Direncanakan akan berlangsung selama 7 hari mulai tanggal 15 sampai 21 September 2018.

Memasuki Masa Kampanye, Operasi Mantap Brata Candi 2018 Digelar


 

Memasuki masa kampanye yang sebentar lagi akan dimulai yaitu pada 23 September 2018, Polres Kendal melaksanakan apel gelar pasukan operasi mantab brata candi 2018 pada hari Rabu (19/9) yang diselenggarakan dihalaman Mapolres Kendal.

Pelaksanaan apel gelar pasukan yang dilaksanakan tersebut untuk memastikan kesiapan anggota keamanan dalam memberikan rasa aman dan nyaman serta kelancaran kepada para masyarakat yang akan melaksanakan pesta demokrasi pada 2019 mendatang.

Adapun personel yang tergabung dalam apel gelar pasukan operasi mantab brata candi 2018 yaitu, Korsik Pemda Kendal, 1 SST Kodim 0715/Kendal, 1 SST Sabhara Polres Kendal, 1 SST Satlantas, 2 SST Dalmas, 1 SST gabungan Narkoba dan Intel, 1 SST PNS Polres Kendal dan 1 SST Satpol PP.

Dalam kesempatan tersebut Kapolres kendal AKBP Adiwijaya, selaku pengambil apel menyampaikan amanat dari Kapolri yang menyampaikan bahwa tujuan apel gelar pasukan adalah untuk mengecek kesiapan personel dalam pelaksanaan kegiatan pengamanan.

"Apel pengamanan ini dilaksankan diseluruh jajaran Republik Indonesia. Hal tersebut bertujuan untuk memastikan kesiapan kita guna menciptakan pemilu yang aman, damai dan lancar." Jelasnya

Lebih lanjut Kapolri menekankan agar solidaritas antara TNI-Polri harus terus dijaga sehingga bisa tercipta situasi yang aman dan damai. "Jaga Soliditas antara TNI-Polri sehingga bisa menjalankan tugas dengan baik dan benar, jaga juga Netralitas kita selaku aparat keamanan yang mengawal pesta rakyat sehingga bisa berjalan dengan baik dan aman serta lancar." Tambahnya.

Setelah Apel Gelar Pasukan, Kapolres Kendal memberikan penghargaan kepada anggotanya yang sudah berprestasi dalam melaksankan tugas. Khususnya bagi anggota satnarkoba yang berhasil menangkap pengedar sabu pada bulan Agustus kemaren.( Satnarkoba Polres Kendal Tangkap Pengedar Shabu ). 

Selasa, 18 September 2018

Sehat Semangat dan Akrab TNI vs Polri Kabupaten Kendal

                                          


Kendal,anggota TNI-Polri menggelar sepak bola persahabatan, di Stadion Utama Kendal, Jumat (14/09/2018).dan sebagai bintang rekrutan dari beberapa pemain yang berasal dari Pemda ikut memeriahkan, dari masing – masing team Polres di pimpin oleh Kapolres Kendal,TNI di dampingi Dandim 0715 Kendal dan dari Pemda di wakili Kakesbangpol.

Tim sepakbola Polres Kendal mampu memenangkan laga persahabatan itu, dengan skor akhir 1-2, atas tim TNI Kodim 0715/Kendal.

Laga yang bertujuan untuk menjalin keakraban dan sinergitas antara Polri dan TNI khususnya di wilayah Kabupaten Kendal itu juga dalam upaya menunjukan kesemangatan di Hari Olahraga Nasional di Kendal.

Walaupun menurunkan pemain-pemain yang sudah berumur 35 tahun keatas, namun jalannya pertandingan berlangsung sengit dan semangat,dengan serius bermain dan juga suasana yang akrab letih dan capek hampir – hampir tidak terasa dalam waktu 2x45menit yang berlangsung.

Kebangkitan Olahraga ditunjukan di Kabupaten Kendal

                                                 


Kendal 18 September 2018,Semangat dan kompak dari Forkopimda yang di tunjukan di antaranya Wakil Bupati Kendal dan Dandim 0715 Kendal di acara Haornas 2018.

Ini adalah momentum yang luar biasa bersamaan dengan Haornas kami mulai hidup sehat dengan berolahraga . Sudah tentu bukan sembarangan dalam memelihara kesehatan dan kebugaran apalagi di tambahkan kalau bisa berprestasi yang bisa mengharumkan nama bangsa dan negara dan itu juga secara otomatis juga mengangkat nama daerah.

"Oleh karenanya, semangat serta kegemaran berolahraga harus kita bina benar – benar supaya dapat menghasilkan atlit – atlit yang bisa membawa Kabupaten Kendal ketingkat nasional dan internasional, Kami sebagai Forkopimda mendukung sepenuhnya  untuk kemajuan olahraga khususnya di Kabupaten Kendal dan Indonesia umumnya.

Senin, 17 September 2018

Upacara Bendera di Kodim 0715 /Kendal

                                             


   

Prajurit dan PNS Jajaran Kodim 0715 Kendal melaksanakan Upacara Bendera Merah Putih di lapangan Makodim , Senin (17/9/18) pagi.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Dandim 0715 Kendal (Letkol Czi Hendro Edi Busono), Upacara dihadiri para Danramil/Pasi sejajaran Dim 0715 Kendal, Bintara, dan Tamtama serta ASN.

Upacara bendera merah putih dilaksanakan setiap hari Senin ini guna menumbuhkan jiwa patriotisme untuk menghormati Sang Saka Merah Putih serta menumbuhkan jiwa kedisiplinan bagi prajurit dalam mengamalkan Sapta Marga, Delapan Wajib TNI dan Sumpah Prajurit.

Mengungkapkan, "Upacara pengibaran bendera yang secara rutin dilaksanakan pada setiap hari senin memiliki makna penting, sebagai upaya untuk mengingatkan Prajurit dan PNS Korem 073/Makutarama pada perjuangan para generasi pendahulu.

Upacara kali ini terasa istimewa karena bertepatan dengan tanggal 17,adapun amanat dari Danrem 073 /Mkt yang di sampaikan oleh Dandim, seluruh anggota TNI dan ASN agar waspada dan mencegah masuknya dan berkembangnya faham komunis di wilayah Indonesia.

Kamis, 13 September 2018

Kodim Kendal Gelar Evaluasi dan Kajian Orgas Satkowil


Guna peningkatan kualitas kerja, tentunya memerlukan pengamatan dan evaluasi terhadap tugas-tugas yang dikerjakan. Dengan dilaksanakan evaluasi, diharapkan apa yang dikerjakan akan meningkat dan menjadi lebih baik dari waktu ke waktu.

Untuk mewujudkan hal tersebut, pada Rabu (12/9) Kodim 0715/Kendal menggelar Pelaksanaan Kegiatan Evaluasi dan Kajian Orgas Satkowil TA. 2018 yang diselenggarakan di Aula Makodim 0715/Kendal.

Kepala Staf Kodim 0715/Kendal Mayor Inf Tri Santoso Marsudi S.pd, Secara resmi membuka dan mengawasi pelaksanaan Kegiatan Evaluasi dan Kajian Orgas Satkowil. Beliau Juga Berpesan untuk kegiatan ini dimanfaatkan guna memperbaiki kinerja di Kodim 0715/Kendal.

"Manfaatkan saat ini untuk saling mengoreksi dan memberi masukan guna memperbaiki hal-hal yang sekiranya masih perlu dibenahi sehingga kualitas kerja Kodim 0715/Kendal semakin baik". Jelas Kasdim.

Setelah kegiatan secara resmi dibuka oleh Kasdim, para Perwira dari masing-masing Staf mulai menyampaikan temuan-temuan baik yang bersifat positif maupun negatif dalam pelaksanaan kegiatan Staf Kodim selama 1 Tahun.

Diharapkan pelaksanaan kegiatan Evaluasi dan Kajian Orgas Satkowil TA. 2018 bisa memperbaiki kinerja serta prestasi Kodim 0715/Kendal dalam menjalankan setiap tugas dan tanggung jawab yang sudah menjadi tanggung jawabnya.  

14 Anggota Kodim Kendal Beralih Golongan


Setelah menempuh pendidikan Pembentukan Bintara Khusus (Diktukbasus) kurang lebih 1 Bulan di Sekolah Calon Bintara (Secaba) Kota magelang, 14 Anggota Kodim Kendal pada tanggal 12 September 2018 Resmi beralih golongan dan menggunakan Pangkat baru Sersan Dua.

Komandan Kodim 0715/Kendal Letkol Czi Hendro Edi Busono yang didampingi Kasdim Mayor Inf Tri Santoso Marsudi, secara langsung menerima laporan kembali anggotanya yang baru selesai melaksanakan pendidikan tersebut.

Dalam Pengarahannya yang disampaikan di Aula Makodim 0715/Kendal pada hari Kamis (13/9), Letkol Czi Hendro Edi Busono menyampaikan terimakasih kepada 14 anggota yang sudah menjalankan pendidikan Diktukbasus dengan baik dan aman.

"Saya mengucapkan terimakasih kepada Anggota yang sudah menjalankan pendidikan dengan baik dan aman, sehingga kita masih bisa ketemu kembali dengan kondisi yang sudah berbeda". Jelasnya.

"Sekarang Pangkat Kalian sudah berubah dan sudah seharusnya sikap dan tindakan kalian harus lebih baik. Kalian sekarang adalah penghubung antara Tamtama dan Perwira, untuk itu harus bisa melihat semua permasalahan dari sudut pandang yang berbeda dan bisa memberikan masukan yang berguna dan bermanfaat". Tambahnya.  

Sebelum mengakhiri laporan, ke 14 anggota dicek secara langsung oleh Batiminpers Kodim Kendal Pelda Rusdiono untuk kelengkapan adminstrasi. Hal ini untuk memastikan tidak ada anggota yang administrasinya ketinggalan ataupun tercecer.   

Rabu, 12 September 2018

Silahturahmi Pramuka Tuna Rungu ke Kodim 0715 Kendal

 

Enam orang anggota Pramuka Luar Biasa (Tuna Rungu) yang sedang mengadakan perjalanan keliling Indonesia, Rabo (12/09/2018) menyambangi Kodim 0715 Kendal. Kedatangan mereka tersebut diterima oleh Dandim 0715 Kendal (Letkol Czi Hendro Edi Busono).

Dari bahasa isyarat yang disampaikan oleh anggota Pramuka Tuna Rungu itu, dapat dipahami jika mereka bermaksud untuk bersilaturahmi dan meminta dukungan moril dari ekspedisinya dalam mengelilingi daerah atau wilayah di Indonesia. Hafid Zulkarnaen, AM dan Juarli Efendi sama-sama berasal dari daerah Pare-Pare, Provinsi Sulawesi Selatan mendapat dukungan dari Kwarcab Pramuka Luar Biasa Tuna Rungu tempat mereka berasal dengan memberikan izin perjalanan mengelilingi Indonesia. Dalam pertemuan tersebut, mereka menunjukkan satu map surat keterangan yang telah mereka dapatkan dari setiap persinggahannya.

Dandim 0715 memberikan apresiasinya atas kesemangatanya dalam keterbatasanya dalam semangat dan perjuangan di dalam pramuka sembari berfoto bersama dengan mereka.

Meringankan beban keluarga yang ditinggalkan


 

Kendal 12 September 2018,Kodim 0715 Kendal menyerahkan uang duka kepada ahli waris dari Kopral kepala Babinsa ramil 06 Gemuh, Risyanto (Almarhum). Uang duka diserahkan oleh Kasdim 0715 Kendal, Mayor Inf Tri Santoso Marsudi Spd dan diterima langsung oleh isteri almarhum di Aula Makodim.

Menurut Kepala Staf Kodim 0715 Kendal,uang yang diserahkan sebisa mungkin dapat di manfaatkan sebaik-baiknya oleh ahli waris,dan   setidaknya dapat meringankan serta membantu beban bagi yang di tinggal. Inilah bentuk kami dalam partisipasi bertoleransi di dalam membantu meringankan kesedihan keluarga yang di tinggalkan almarhum,kami dari Kodim juga turut bela sungkawa atas kepergian almarhum (Kopka Risyanto) apalagi masih dalam keadaan masa masih dinas. Sekali lagi kami memohon kepada ahli waris untuk bersabar dan mengiklaskan almarhum.

Kami dari Kodim akan selalu terbuka untuk membantu dan memfasilitasi dari apa yang di perlukan keluarga yang kaitanya dengan mengurus hak-hak almarhum.

Anggota Koramil Limbangan Amankan Kegiatan Suronan


Pada hari Selasa, 11 September 2018 mulai pukul 08.00 Wib dilapangan sepak bola Desa Limbangan Kecamatan Limbangan Kabupaten Kendal telah berlangsung kegiatan Peringatan Hari Besar Islam 1 Muharam 1440 H / Tahun 2018 dengan acara  Pengajian Umum dan Pemberian Santunan Anak Yatim oleh Majelis Wakil Cabang NU Limbangan.


Bulan Muharram dalam Islam merupakan bulan yang menjadi pembuka dalam penentuan sistem penanggalan hijriah. Ada sejumlah amalan sunnah yang biasa dilakukan umat Muslim untuk menyambut tahun baru Islam, 1 Muharram.


Di Indonesia, setiap kota punya cara yang berbeda-beda dalam menyambut Tahun Baru Islam 1 Muhharam. Di kota Kendal misalnya, Khususnya di Desa Limbangan Kecamatan Limbangan Kabupaten Kendal Tahun Baru Islam 1 Muharram dirayakan dengan pengajian umum dan santunan kepada anak yatim. Selain itu kegiatan juga dimeriahkan dengan senam nusantara dan pawai Ta'ruf.


Sebagai pelaksanaan kegiatan adalah Maajelis Wilayah Cabang NU Limbangan beserta Badan Otonomnya seperti Muslimat, Fatayat, Ansor, IPNU dan IPPNU. Bertindak selaku Korlap dan ketua Panitia Sdr. Romdhon.


Untuk menjaga keamanan, Ketertiban dan kelancaran dalam pelaksanaan rangkaian kegiatan, Kodim 0715/Kendal melalui Koramil 14/Limbangan mengerahkan 5 anggotanya untuk membatu pihak kepolisian dan Banser. Selama pelaksanaan kegiatan, berlangsung aman dan kondusif, acara selesai pada jam 12.45 Wib.

Minggu, 09 September 2018

Upacara Bendera Menumbuhkan jiwa Kepahlawanan



Kendal 10 September 2018,Kodim 0715 Kendal Semangat menjalankan Upacara bendera yang di laksanakan di halaman Makodim,sebagai Irup Kasdim ( Mayor Inf Tri Santoso Marsudi Spd.) Peserta upacara anggota TNI dan ASN Kodim 0715 Kendal.

Upacara bendera merupakan salah satu upaya dalam menumbuhkan budi pekerti,disiplin,kepahlawanan dan karakter bangsa kepada para anggota dan masyarakat yang mengikuti, terutama nilai-nilai kebangsaan dan kebhinekaan. Tapi, apakah kalian sadar bahwa dalam setiap urutan kegiatan atau tata upacara bendera terkandung upaya tersebut mari simak penjelasan di bawah tentang urutan kegiatan upacara dan kaitannya dengan budi pekerti dan karakter bangsa.

Pengibaran bendera Merah Putih merupakan kegiatan inti dalam pelaksanaan upacara bendera. Kegiatan tersebut ditujukan untuk menumbuhkan karakter gotong royong dan kebersamaan, terlihat dari bagaimana posisi badan, ayunan tangan, serta hentakan kaki para petugas pengibar harus bergerak dalam kebersamaan. kalau kalian tiba-tiba lihat ada salah satu petugas pengibar yang gerakannya kurang kompak, jangan ditertawakan ya, Karena mengompakkan gerakan itu susah, butuh rasa kebersamaan yang tinggi. Selain itu, petugas pengibar bendera juga membutuhkan kesiapan fisik dan mental untuk menjalankan tugasnya.

Selain itu ada sesi kita untuk mengheningkan cipta yang bertujuan mengenang serta mendoakan para pahlawan yang mendahului kita ,itu berarti bahwa kita di tuntut untuk memiliki semangat berjuang serta menghargai perjuangan.

Kamis, 06 September 2018

Jalin Silaturahim, Komandan Lanal Semarang Kunjungan Kerja di Kabupaten Kendal


Untuk membangun sinergi dengan satuan lain, Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut  (Danlanal)  Semarang-Lantamal V Kolonel Laut (P)  Heri Triwibowo, S. E melaksanakan Kunjungan Kerja (Kunker) di Wilayah kerja Lanal Semarang,  salah satunya Kabupaten Kendal, Kamis (6/9).

Turut dalam Rombongan Kunker Danlanal Semarang antara lain Kasatbek, Kasi Lidkrim Denpomal Semarang dan Komandan Pos TNI AL (Posal) Kendal. 

Untuk yang kesekian kalinya Danlanal Semarang melaksanakan Kunjungan Kerja di Daerah daerah yang menjadi bagian Wilayah Kerja dari Lanal Semarang. Danlanal mengunjungi Markas Kodim, Markas Polres dan ke Kantor Pemerintah Daerah Kabupaten.

Di Kabupaten Kendal Danlanal Semarang beserta Rombongan untuk yang pertama kalinya berkunjung ke Markas Kodim 0715/Kendal di terima  Oleh Komandan Kodim 0715/ Kendal Letkol  Czi Hendro Edi Busono, Kunjungan dilanjutkan ke Markas Kepolisian Resort (Polres)  Kendal Rombongan Danlanal Semarang di terima oleh Kapolres Kendal AKBP Adiwijaya. 

Pada kesempatan tersebut Danlanal Semarang kepada kedua pejabat Dandim dan Kapolres Kendal menyampaikan tujuan Kunker di Kabupaten Kendal yakni bersilaturahmi serta memperkenalkan diri sebagai Pejabat Komandan Lanal  Semarang yang Baru serta menyampaikan bahwa di Kabupaten kendal terdapat Posal Kendal yang di Komandani oleh seorang Bintara Tinggi. 

Disampaikan pula bahwa Posal Kendal siap bersinergi bersama guna mendukung keamanan dan ketertiban di Wilayah Kabuparen Kendal. 

Selanjutnya Danlanal Semarang melanjutkan Kunjungannya di Kantor Pemerintah Kabupaten Kendal, di Pendopo Kabupaten Kendal ini Komandan di sambut sekaligus diterima oleh orang nomor satu di Kabupaten Kendal yakni dr. Mirna Annisa, M.Si di Ruang kerjanya. 

Dalam pertemuan dengan Bupati Kendal, Danlanal Semarang juga menyampaikan maksud dan tujuan berkunjung di Kabupaten Kendal,  yakni  bersilaturahmi dan memperkenalkan diri serta menyampaikan kepada Bupati Kendal di Kabupaten Kendal terdapat perwakilan dari Lanal Semarang,  yakni Posal Kendal,  yang siap membantu pelaksanaan pengamanan di wilayah pesisir atau wilayah pelabuhan Kendal, serta siap bersinergi bersama aparat keamanan lainnya guna mendukung stabilitas keamanan di wilayah Kabupaten Kendal ini. 

Disisi lain Bupati Kendal mengaku sangat berterima kasih atas kunjungan Danlanal Semarang, semoga dengan kehadiran Danlanal semarang akan lebih mengakrabkan hubungan Pemerintah Kabupaten Kendal dengan Institusi TNI AL dalam hal ini Lanal Semarang, kedepan pemkab Kendal akan lebih bersinergi dwngan Posal Kendal dalam bidang Keamanan dan Pengamanan. 

Selesai melaksanakan kunjunga di Pemkab Kendal Danlanal Semarang singgah di Posal Kendal dan meninjau lebih dekat Situasi dan Kondisi Posal Kendal.


Sumber : http://koarmada2.tnial.mil.id

Rabu, 05 September 2018

Dandim 0715 Kendal menyambut kunjungan Dan Lanal Semarang

Kendal 5 September 2018, Kodim 0715 Kendal  menerima kunjungan kerja dari Komandan Lanal Semarang beserta Staff.
Kolonel Laut Pelaut Heri Tri Wibowo S.E Achmad Yusuf Roni  beserta rombongan yang berjumlah enam  orang diterima langsung oleh Komandan Kodim 0715 Kendal Letkol Czi Henrdo Edi Busono didampingi Kasdim dan Pasiintel.
Dalam kunjunganya Dan lanal semarang melihat secara langsung kondisi Kodim serta menyampaikan maksud dan tujuan berkunjung dalam rangka mempererat tali silahturahmi antara Lanal Semarang dan Kodim 0715 Kendal, Beliau  juga mengharapkan agar kedepan bisa di tingkatkan kerja sama dan hubungan yang lebih baik untuk menunjang tugas dan sinergitas antar instansi.
Dan Lanal Semarang beserta rombongan terlihat sangat bangga atas keakraban dan kehangatan Kodim 0715 Kendal dalam menyambut kedatangan rombongan serta di sela- sela perbincangan Dan Lanal memberikan Kenang – kenangan yang di terima langsung oleh Dandim.